Ingin Kuliah di Luar Negeri? Beasiswa ke Eropa ini Pantas jadi Incaran
Bagi sebagian orang, melanjutkan kuliah di luar negeri menjadi satu hal yang dicita-citakan dan diidamkan. Bukan hanya mendapatkan ilmu dan menyelesaikan satu jenjang pendidikan, tapi juga mendapatkan pengalaman seru yang tidak didapatkan ketika kuliah di dalam negeri.
Berada di luar negeri membuka kesempatan menjelajah negeri idaman, khususnya Eropa yang dipenuhi pemandangan yang menakjubkan, arsitektur bangunan klasik yang mengagumkan, dan beragam daya tarik lainnya. Tidak heran beberapa beasiswa, khususnya beasiswa ke Eropa menjadi salah satu yang paling diincar.
Apakah kamu tertarik untuk menempuh pendidikan di Eropa? Beberapa beasiswa ke Eropa ini bisa kamu pertimbangkan untuk masa depanmu.
Beasiswa Erasmus Mundus
Erasmus mundus adalah program beasiswa lintas universitas di negara Uni Eropa yang memiliki tujuan meningkatkan kerja sama pendidikan tinggi antara universitas dari negara-negara Uni Eropa dengan berbagai lembaga pendidikan tinggi di seluruh dunia.
Beasiswa ke Eropa ini membuka kesempatan para lulusan S1 di luar negara Uni Eropa yang memenuhi syarat yang ditetapkan dan menawarkan berbagai aspek yang tentu sayang untuk dilewatkan yakni biaya pendidikan gratis, akomodasi, tunjangan bulanan, biaya perjalanan dan lain-lainnya. Serunya dari program beasiswa ini adalah mahasiswa tidak hanya mendapatkan ilmu dari satu universitas, melainkan bisa berkeliling ke berbagai universitas di Eropa.
Beasiswa LPDP
Adalah satu dari beasiswa asli Indonesia yang menjadi program Pemerintah Republik Indonesia dan bekerja sama dengan empat kementerian, yaitu Kementerian Keuangan, Kementerian Agama, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, juga Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi. Secara umum, Beasiswa LPDP membuka kesempatan untuk mahasiswa yang ingin menempuh pendidikan pascasarjana baik di dalam dan luar negeri.
Jika kamu tertarik dengan penawaran beasiswa ke Eropa, LPDP pun memasukkan daftar negara Inggris, Perancis, Jerman dan lain-lainnya ke dalam lingkup beasiswanya.
Biaya untuk beasiswa LPDP ini dialokasikan dari APBN yang sebagian merupakan Dana Pengembangan Pendidikan Nasional yang dikelola dengan mekanisme dana abadi (endowment fund) dan dilaksanakan oleh LPDP.
Beasiswa Chevening
Beasiswa ke Eropa ini sudah diterapkan di Indonesia dan berusia 31 tahun dari sejak pertama kali diperkenalkan. Chevening khusus diperuntukkan bagi profesional muda yang ingin melanjutkan kuliah di Inggris, melalui Foreign and Commonwealth Office pemerintah Inggris.
Karena sasarannya adalah profesional muda, persyaratannya tentu dengan memasukkan pengalaman kerja minimal dua tahun, termasuk magang maupun sukarelawan.
Profesional muda yang berhasil lolos dalam seleksi beasiswa akan mendapatkan paket lengkap fasilitas beasiswa antara lain biaya pendidikan, tiket perjalanan, tunjangan hidup, biaya penyusunan tesis dan uang saku bulanan khusus bagi individu berbakat yang memiliki potensi kepemimpinan.
Beasiswa Sains di Polandia
Polandia adalah salah satu negara yang memiliki tingkat literasi yang sangat tinggi sekitar 99,7%. Sekilas negara ini memang tidak se-wah negara-negara Uni Eropa yang lain, tapi tingkat kesadaran literasi penduduknya menunjukan kalau kualitas pendidikannya tidak perlu diragukan lagi.
Kamu adalah lulusan universitas berlatar pendidikan sains atau teknik? Segera saja persiapkan diri untuk melamar beasiswa Ignacy Lukasiewicz Scholarship Programme. Tidak hanya untuk S2, tapi juga jenjang S3. Fasilitas yang diberikan tentu saja biaya pendidikan, akomodasi, persiapan kursus bahasa Polandia selama satu tahun dan tunjangan bulanan sebesar PLN 1.350 atau sekitar Rp4,6 juta.
Beasiswa Barcelona BSE
Kamu penikmat traveling dan sekaligus menginginkan melanjutkan kuliah di negara eksotis sembari menikmati pemandangan Barcelona yang dipenuhi bangunan artistik karya Antonio Gaudi?
Beasiswa ke Eropa ini cocok untuk kamu perjuangkan. Lokasi Kampus Barcelona Graduate School of Economics hanya lima menit dari Pantai Barcelona. Di sini kamu bisa memilih bidang studi dari jurusan Ekonomi, mulai keuangan, ilmu data hingga ekonomi kebijakan publik.
Bagaimana? Makin tertarik untuk mendapatkan beasiswa ke Eropa bukan? Segera persiapkan diri dan beberapa persyaratan penting lainnya untuk masa depan yang lebih baik.
How useful was this post?
Click on a star to rate it!
Average rating 0 / 5. Vote count: 0
No votes so far! Be the first to rate this post.
Be the first to write a comment.