Cara Agar Anak Tidak Mabuk Perjalanan
Ketika Anda ingin pergi berlibur, memang akan menyenangkan bagi semua orang, Anda termasuk keluarga Anda, tetapi Anda harus memperhatikan anak Anda agar tidak mabuk perjalanan.
Mabuk perjalanan sendiri tentu saja merupakan sesuatu hal yang menyulitkan ketika Anda sedang berlibur, entah itu mabuk darat, mabuk laut, setiap perjalanan jalan-jalan jika ada yang mabuk maka tentu saja akan menjadi masalah tersendiri bagi setiap orang.
Kondisi yang terjadi akibat terganggunya sinyal tubuh yang dikirimkan kepada otak kita akan menyebabkan mual, muntah, pusing, dan tubuh yang akan menjadi lemas, dan bagaimana cara mengatasi mabuk perjalanan ketika hal tersebut terjadi kepada anak Anda?
Mabuk perjalanan selalu membuat anak menjadi rewel dan Anda sendiri akan panik karena akan hal tersebut, meski begitu, jangan khawatir, Anda bisa mengatasi hal tersebut dengan beberapa cara seperti berikut:
-
Pastikan Sirkulasi Udara Baik
Perut mual dan muntah akibat mabuk perjalanan akan menjadi membaik jika kita bisa menjaga sirkulasi udara dalam kendaraan tetap baik, Anda juga bisa membiarkan kaca terbuka sedikit agar ada angin yang measuk selama perjalanan dan dapat melegakan pernapasan dan perutnya.
-
Siapkan Tisu dan Kantong Plastik
Rasa mual yang tidak bisa ditahan akan membuat anak mual-mual dan hal tersebut tentu saja akan membuat sang anak mengotori pakaian dan dalam mobil Anda, untuk mengatasi mabuk perjalanan pada anak bukanlah meminta sang anak untuk tidak muntah, lebih baik Anda melakukan persiapan seperti membawa tisu kering dan juga tisu basah, dan tidak lupa membawa kantong plastik atau wadah untuk anak Anda jika mereka ingin muntah, minta anak untuk membuang muntahnya pada tempat yang telah Anda siapkan sebelum-nya.
Setelah selesai muntah, Anda bisa membersihkan mulut anak Anda dengan tisu basah, selain membersihkan, bau muntahan yang tidak enak tentu saja dapat membuat anak kembali muntah lagi.
-
Minyak Angin
Supaya mual dan rasa pusing hilang, Anda bisa mengusapkan minyak angin pada perut, leher, sisi kepala, dan sekitar dada anak Anda, bau khas dari minyak angin tentu saja bisa melegakan pernapasan anak sehingga anak tidak jadi mabuk karena perjalanan.
-
Pastikan Anak Cukup Makan dan Minum
Mengurangi asupan makan dan minuman bukanlah cara yang tepat agar anak tidak mengalami mabuk perjalanan, begitu juga dengan membiarkan anak Anda makan cemilan sepuasnya selama di jalan, jangan biarkan anak makan terlalu banyak dan juga jangan biarkan anak Anda memiliki perut yang kosong selama perjalanan, dua kondisi tersebut tentu saja bisa membuat sang anak memiliki gejala mabuk yang kambuh selama perjalanan.
Kita juga tidak boleh membiarkan anak tidak cukup minum air, selain menghindari perut kembung, anak bisa sembelit dan lemas karena tidak ada-nya cairan selama perjalanan liburan Anda.
-
Berikan Istirahat
Mual, muntah, dan juga pusing akan membuat tubuh setiap orang lemas, terlebih jika itu di-alami oleh anak Anda, dan cara untuk mengatasi mabuk perjalanan tersebut adalah dengan cara menenangkan anak Anda, berikan pelukan dan baringkan anak kepangkuan kita agar anak tetap tenang dan nyaman untuk tidur, karena biasanya orang yang habis muntah butuh istirahat, dan untuk itu Anda harusb isa biasakan anak Anda istirahat ketika anak Anda sudah muntah terlebih dahulu.
Membawa anak berlibur bersama keluarga merupakan tantangan tersendiri bagi setiap orang tua, maupun hal hal lain yang bisa mengganggu perjalanan liburan Anda, untuk itu Anda lebih baik mempersiapkan segala sesuatu dengan seksama dan lebih baik lagi.
How useful was this post?
Click on a star to rate it!
Average rating 0 / 5. Vote count: 0
No votes so far! Be the first to rate this post.
Be the first to write a comment.