Ini Dia 4 Alasan Kuliah di Cina yang Perlu Kamu Ketahui
Apa nama universitas yang pertama kali muncul di dalam benak kamu saat mendengar kuliah di luar negeri? Harvard University, University of Oxford, atau University of California? Tidak perlu jauh-jauh ke Amerika, sebab di Asia pun kamu bisa menempuh studi yang tidak kalah bagusnya dengan negara-negara di Eropa. Kuliah di Cina adalah salah satu alternatif yang bisa kamu pertimbangkan setelah lulus dari SMA.
Dengan jumlah penduduk mencapai angka 2 miliar, pemerintah Cina memutar otak untuk membuat negaranya makmur. Berbagai sektor, mulai dari teknologi, pabrik, usaha rumah tangga, serta berbagai macam jenis usaha mendapatkan perhatian penuh demi meningkatnya perekonomian di Cina.
Selain jenis usaha, pemerintah Cina juga memperhatikan sektor pendidikan di negara mereka. Terbukti, pemerintahnya memperkuat sektor pendidikan demi mewujudkan negara yang maju. Adanya beasiswa serta terbukanya peluang bagi mahasiswa asing untuk menempuh pendidikan di Cina adalah salah satu upaya untuk memajukan sektor tersebut.
Buat kamu yang berniat untuk melanjutkan kuliah di luar, Cina bisa menjadi salah satu negara yang masuk ke dalam daftar tujuan kamu. Ada berbagai alasan kenapa kamu perlu mempertimbangkan kuliah di Cina. Ini dia ulasannya.
1. Pendidikan Kelas Dunia
Tidak kalah bagusnya dengan universitas di Eropa, Cina menjadi negara tujuan yang semakin banyak digemari dan dipilih para pelajar di berbagai belahan dunia. Salah satu alasannya adalah banyaknya pilihan program kuliah dengan materi dan penyampaian dalam Bahasa Inggris. Selain itu, Cina menjalin kerja sama dengan lebih dari 70 negara sebagai bentuk pengakuan internasional juga kualifikasi akademik.
Cina juga memiliki koneksi kuat dengan universitas-universitas yang ada di Amerika. Pemerintahnya pun ikut terlibat dalam institusi pendidikan yang menjadi jaminan tingginya standar pendidikan di Cina.
2. Terbukanya Peluang untuk Berkarir
Sebagai salah satu negara dengan ekonomi global terbesar di dunia, Cina membuka peluang besar bagi kamu untuk berkarier. Ada banyak lowongan kerja yang tersedia sehingga mahasiswa luar pun berkesempatan untuk bekerja di negeri bambu ini setelah lulus.
Untuk itu, kamu yang berniat untuk kuliah di negara tersebut sebaiknya mempelajari bahasa, kebudayaan dan kebiasaan di Cina agar peluang berkarierpun semakin lebar. Dengan kuliah di Cina, kamu bisa mempelajari bahasa, kebudayaan setempat, membangun koneksi, dan mulai mencari informasi mengenai lowongan kerja,
3. Biaya Hidup Terjangkau
Jika dibandingkan dengan negara-negara seperti Inggris, Amerika, maupun Jepang, Cina menawarkan biaya hidup yang sangat terjangkau. Mulai dari makan, transportasi, tempat tinggal, dan kebutuhan sehari-hari lainnya. Meskipun biaya hidup ini bergantung pada gaya hidup dan lokasi tempat tinggal, tetapi dapat dipastikan bahwa kuliah di Cina sangat cocok bagi para mahasiswa karena biaya hidupnya terjangkau.
4. Pengalaman Kuliah yang Istimewa
Dengan memiliki sejarah yang usianya melebihi 4.000 tahun, Cina dikenal sebagai negara inovator di berbagai aspek. Baik dari bidang studi, astronomi, bisnis, filsafat, seni, matematika, agama, sastra hingga seni bela diri.
Cina juga menjadi salah satu negara terbesar di dunia dengan kelebihannya di berbagai sektor. Bervariasinya struktur geografis yang dipenuhi dengan banyaknya tempat-tempat wisata memungkinkan kamu untuk menjelajahi dan menikmati keindahan di setiap sudutnya.
Kota-kota utamadi Cina sudah terhubung oleh jalur kereta yang memudahkan kamu untuk bepergian dan mengunjungi setiap tempat. Oleh karena itu, di manapun universitas di Cina yang kamu pilih, kamu akan mendapatkan pengalaman yang istimewa dan tidak akan pernah terlupakan.
Itu dia 4 alasan memilih Cina sebagai negara tujuan kamu setelah lulus SMA. Dengan melakukan persiapan yang matang serta kesungguhan, kuliah di Cina bisa menjadi pengalaman yang sangat berharga.
Zalkarnein
16 September 2022 at 17:36
Peresmian kuliah di Cina utara