Ini lho Tips Belajar Efektif Menjelang Ujian Sekolah
Masa ujian adalah masa yang paling mendebarkan bagi sebagian siswa, terutama bagi mereka yang akan menghadapi ujian nasional atau ujian kelulusan sekolah. Begitu banyak materi yang harus dipelajari, sehingga kadang-kadang malah membuat semangat belajar menjadi turun. Nah, jangan khawatir educenter.id punya solusinya. Kami memiliki tips belajar efektif menjelang ujian sekolah yang bisa dipraktikkan mulai dari sekarang. Ini dia tips-tipsnya!
1. Buat Jadwal Belajar
Kalian bisa mendedikasikan dua minggu sebelum ujian untuk belajar di rumah dan merelakan waktu bermain untuk berkurang secara sementara. Nah, dalam dua minggu tersebut kalian bisa membuat timeline atau jadwal belajar per hari. Misalnya, hari Senin belajar Bahasa Indonesia dari Bab 1 sampai Bab 6, hari Selasa dilanjutkan dengan belajar Bahasa Inggris. Kemudian Senin depan belajar Bahasa Indonesia kembali dari Bab 7 sampai Bab 12, begitu seterusnya.
2. Batasi Belajar per Bab Supaya Lebih Fokus
Tips belajar efektif yang kedua adalah membatasi hal yang dipelajari. Belajar banyak hal dalam satu waktu biasanya malah membuat informasi yang kalian serap malah tidak maksimal. Oleh karena itu, sangat disarankan kalian belajar secara bertahap. Misalnya, dalam ujian yang akan datang materi yang diujikan ada 12 Bab, akan sangat baik sekali apabila kalian membagi materi belajar jadi dua sampai tiga bagian. Hari pertama belajar kalian bisa belajar dari Bab 1-4, sedangkan hari ke dua kalian bisa belajar Bab 5 sampai dengan Bab 8.
3. Tandai Hal-Hal Penting
Kalian bisa menandai hal-hal penting yang sudah dipelajari dengan menggunakan bantuan spidol warna-warni atau stabilo. Kalau kalian tidak ingin bukunya terlihat berwarna-warni, kalian bisa menggunakan kertas penanda berwarna-warni yang banyak dijual di toko buku.
4. Buatlah Ringkasan Belajar
Tips belajar efektif selanjutnya adalah membuat ringkasan atas hal-hal yang sudah kalian pelajari. Membuat ringkasan ini semakin membuat informasi yang kalian serap sebelumnya lebih menempel di kepala. Sangat disarankan untuk membuat ringkasan ini dengan cara ditulis tangan, namun tidak ada salahnya membuat ringkasan menggunakan laptop atau telepon genggam yang kalian miliki. Ringkasan yang kalian buat ini tak melulu berisi tulisan lho, kalian juga bisa menambahkan gambar, bagan, dan warna-warna yang menarik supaya tulisan kalian lebih enak dibaca.
5. Belajar dengan Suasana yang Menyenangkan
Salah satu kunci sukses dari tips belajar efektif ini adalah belajar dengan situasi dan kondisi yang menyenangkan. Apabila kalian biasa belajar dengan ditemani alunan musik, tak ada salahnya kalian putar lagu-lagu yang bisa membangkitkan mood belajar. Belajar juga bisa dilakukan di mana saja. Kalau kalian bosan belajar di dalam kamar, kalian bisa belajar di halaman, di perpustakaan umum, bahkan di kafe.
6. Belajar Bersama Teman
Tips belajar efektif yang terakhir adalah belajar bersama teman. Belajar bersama teman itu selain bisa membuat lebih semangat juga bisa membuat situasi belajar lebih kondusif. Kalian bisa berlatih pemahaman kalian terhadap materi yang dipelajari dengan melakukan aktivitas tanya jawab. Kalian juga bisa memecahkan contoh soal-soal ujian secara bersama-sama. Kata orang, memecahkan masalah secara bersama lebih efektif daripada seorang diri.
Ingat, maksimal tiga orang saja kalau kalian ingin belajar bersama ya. Soalnya kalau terlalu ramai biasanya malah hanya satu orang yang belajar dan yang lainnya ngobrol dan gosip sendiri.
Itu dia tips belajar efektif menjelang ujian dari educenter.id. Semoga membantu dan menjauhkan kalian dari stres dan beban berlebih saat menghadapi ujian. Selamat belajar!
How useful was this post?
Click on a star to rate it!
Average rating 0 / 5. Vote count: 0
No votes so far! Be the first to rate this post.
Be the first to write a comment.