7 Alasan Mengapa Kamu Harus Ikut Kegiatan Ekstra Kampus saat Kuliah

Jessica,
0
Source - pixabay

Kuliah merupakan kesempatan untuk mendapatkan ilmu dengan tingkatan yang lebih tinggi sekaligus mendapatkan berbagai pengalaman yang berharga. Agar masa kuliah tidak berlalu begitu saja tanpa hal-hal yang berarti dan monoton, cobalah ikut kegiatan ekstra kampus.

Kegiatan ekstra kampus dapat memberikan banyak manfaat bagi masa depan karena saat ini banyak perusahaan bonafide yang lebih berminat terhadap lulusan yang terampil dan memiliki kemampuan sosialisasi yang baik. Ingin tahu apa saja keuntungan bergabung dalam kegiatan ekstra kampus? Berikut ulasannya.

 

1. Memberikan Pengalaman Berorganisasi

Source - pixabay

Source – pixabay

 

Kegiatan ekstra kampus dapat memberikan pengalaman berorganisasi. Pengalaman ini tidak bisa didapatkan hanya dengan duduk di bangku kuliah setiap harinya. Pengalaman berorganisasi ini sangat bermanfaat saat Anda sudah masuk ke dalam dunia kerja.

 

2. Meningkatkan Kemampuan Bersosialisasi

Source  - pixabay

Source – pixabay

 

Dalam kegiatan ekstra kampus tentu banyak mahasiswa yang terlibat di dalamnya. Anda dapat berinteraksi dengan banyak mahasiswa dengan berbagai latar belakang dan jurusan yang berbeda. Hal ini tentu memberi Anda kesempatan untuk berinteraksi dan bersosialisasi dengan mereka.

Kemampuan bersosialisasi tidak diajarkan di jurusan yang Anda pilih, tetapi kemampuan ini sangat dibutuhkan saat Anda menjalani kampus kehidupan yang sebenarnya. Oleh karena itu, mengikuti kegiatan ekstra kampus merupakan hal penting dan sayang untuk dilewatkan.

 

3. Mengasah Kemampuan Bekerja Sama

Source  - pixabay

Source – pixabay

 

Di dalam kegiatan ekstra kampus tentu banyak kegiatan yang harus Anda lakukan bersama rekan-rekan Anda. Di sinilah kemampuan bekerja sama Anda diasah. Jika Anda sudah terbiasa bekerja sama dengan orang lain, Anda tidak akan canggung dan tertekan saat harus bekerja sama saat memasuki dunia kerja.

 

4. Menunjang Bakat

 

Source - pixabay

Source – pixabay

Ada banyak kegiatan ekstra kampus yang disediakan baik di kampus negeri maupun luar negeri. Pilih yang sesuai dengan bakat dan minat. Jadi selain mengisi waktu luang, Anda juga dapat mengembangkan bakat dan minat secara lebih profesional.

 

5. Mengasah Kemampuan Manajemen Waktu

Source - pixabay

Source – pixabay

 

Mengikuti kegiatan ekstra kampus tentu memberikan tantangan tersendiri, terutama tentang manajemen diri dan manajemen waktu. Anda harus pintar-pintar membagi waktu dan memprioritaskan kegiatan agar kuliah tetap berjalan lancar seiring kegiatan ekstra kampus. Pilih1 atau 2 kegiatan saja agar kegiatan perkuliahan tidak keteteran.

 

6. Mengasah Soft Skill

 

Source - pixabay

Source – pixabay

Di dalam kegiatan ekstra kampus, Anda akan belajar banyak kemampuan soft skill yang tidak diajarkan di dalam kelas. Kemampuan untuk saling menghormati, kemampuan bermusyawarah menyelesaikan masalah, dan kemampuan bertoleransi akan Anda pelajari saat mengikuti berbagai kegiatan di dalam kegiatan ekstra kampus.

Anda juga bisa mendapatkan pengalaman berinteraksi dengan berbagai macam karakter orang yang berasal dari berbagai latar belakang budaya. Kemampuan soft skill tersebut jika terasah dengan baik dapat menghantarkan Anda mencapai puncak karier yang bagus saat berada di dunia kerja.

 

7. Terlihat Keren

 

Source - flickr

Source – flickr

Siapa sih yang tidak ingin terlihat keren di depan mahasiswa lainnya? Pasti semua mahasiswa ingin dikatakan keren. Salah satu cara mudah menjadi keren adalah dengan mengikuti kegiatan ekstra kampus. Banyak kegiatan di dalamnya yang dapat membuat Anda aktif dan terlihat keren, terlebih jika ada prestasi yang diraih.

Berbagai jenis kegiatan ekstra kampus ini biasanya diperkenalkan kepada para mahasiswa baru pada saat masa orientasi mahasiswa. Pilih kegiatan ekstra kampus yang sesuai dengan minat dan dapat menunjang karier di masa depan. Jangan sia-siakan waktu kuliah dengan percuma. Selamat memilih kegiatan yang bermanfaat, Kawan.

 

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Be the first to write a comment.

Your feedback

× Available Space for Lease