Pentingnya Pendidikan Keterampilan Sejak Dini

Source- pixabay

Sebagian besar orang tua menganggap bahwa pendidikan formal lebih penting daripada pendidikan lifeskill atau pendidikan keterampilan. Lifeskill atau kecakapan hidup ternyata harus dikenalkan sejak dini, lo. Lalu, apa sih sebenarnya definisi pendidikan keterampilan?

Pengertian Pendidikan Keterampilan

Pendidikan keterampilan atau lifeskill adalah pendidikan yang memberikan pengetahuan mengenai beragam kecakapan dalam segala hal. Sebelum lanjut ke bahasan pentingnya pendidikan keterampilan sejak dini, ada baiknya kita mengetahui jenis-jenis kecakapan yang harus dikuasai anak sejak dini, yaitu:

A. Kecakapan Sosial

Kecakapan ini meliputi kemampuan anak dalam berkomunikasi dan menunjukkan empati kepada orang lain.

B. Kecakapan Personal

Kecakapan ini meliputi kesadaran anak mengenai siapa dirinya dan apa potensi yang ada dalam dirinya.

C. Kecakapan Berpikir Rasional

Kecakapan rasional meliputi kemampuan anak dalam mencari informasi, mengolah informasi, dan memecahkan masalah yang ditemukannya.

D. Kecakapan Pre-Vokasional

Kecakapan ini meliputi kemampuan lokomotor (kemampuan menggerakkan anggota tubuh untuk membuatnya berpindah tempat) dan kemampuan nonlokomotor (kemampuan menggerakkan anggota tubuh, tetapi tidak membuat tubuh berpindah tempat).

Contoh Nyata Pendidikan Keterampilan pada Anak Usia Dini

Ganti Baju – donobaswardonoparenting.blogspot.co.id

Untuk anak 3 hingga 4 tahun, beberapa lifeskill yang bisa diajarkan adalah:

Kemudian, untuk anak 4 tahun ke atas, Anda bisa mengajarkan beberapa lifeskill ini:

Pentingnya Pendidikan Keterampilan untuk Anak Usia Dini

Siswa Memberihkan Kelasnya – sdkharapanindah.bpkpenaburjakarta.or.id

Ada banyak manfaat dari mengajarkan pendidikan keterampilan sejak dini. Beberapa manfaat yang bisa Anda peroleh adalah:

1. Menyiapkan Anak Menjadi Pribadi yang Mandiri

Jika Anda mengajarkan pendidikan keterampilan sejak dini, maka anak akan berlatih mengerjakan beberapa kegiatan yang berhubungan dengan dirinya sendiri. Dia akan mampu merapikan mainannya sendiri, merapikan kamar tidurnya, menyapu lantai, bahkan menyetrika bajunya sendiri.

Dalam hal ini, orang tua wajib bertindak sebagai pembimbing dan motivator. Bimbing anak dalam melakukan beragam kegiatan tersebut. Jika dia merasa hampir putus asa, Anda harus bisa member motivasi kepadanya. Katakan bahwa dia bisa melakukan semua itu.

2. Membentuk Anak Menjadi Pribadi yang Peduli Lingkungan Sekitar

Ketika Anda mengajarkan kecakapan sosial, maka Anda sedang membentuk anak menjadi pribadi yang peduli dengan lingkungan sekitarnya. Anak akan tumbuh menjadi sosok yang bisa berbaur, mengayomi, mengerti, dan memberi solusi atas apa yang terjadi di dalam sebuah lingkungan tempat dia berada.

Jika anak telah dewasa, lifeskill ini bisa sangat membantunya ketika dia harus berada di suatu lingkungan yang baru. Anak bisa berbaur dan mengerti keadaan lingkungannya dengan mudah.

Pendidikan keterampilan atau lifeskill adalah pendidikan yang memberikan pengetahuan mengenai beragam kecakapan dalam segala hal. Sebelum lanjut ke bahasan pentingnya pendidikan keterampilan sejak dini, ada baiknya kita mengetahui jenis-jenis kecakapan yang harus dikuasai anak sejak dini

3. Membentuk Anak Menjadi Pribadi yang Memiliki Daya Cipta

Ketika Anda mengajarkan keterampilan pre-vokasional, misalnya membuat bentuk hewan dari plastisin, maka sebenarnya anak sedang belajar untuk berkreasi dan menciptakan sesuatu yang baru. Hal ini sangat penting untuk kehidupan pribadinya di masa yang akan datang.

4. Membentuk Anak Menjadi Pribadi yang Paham Dirinya Sendiri

Kecakapan personal yang Anda ajarkan bisa membuat anak paham mengenai potensi yang ada pada dirinya. Dengan memahami diri sendiri, diharapkan anak bisa memilih sesuatu yang tepat untuk dirinya kelak, misalnya jurusan kuliah.

Nah, itulah manfaat pendidikan keterampilan yang diajarkan sejak dini. Jika Anda juga ingin tahu cara mendidik anak dengan tepat, klik di SINI, ya. Semoga bermanfaat.

Exit mobile version