Setelah lulus SMP, kemana Anda ingin melanjutkan pendidikan, SMA atau SMK?
Beberapa di antara Anda mungkin ada yang masih bingung menjawab pertanyaan ini, meski ada juga yang sudah mantap memilih padahal belum tahu banyak soal SMA atau SMK. Ada banyak faktornya, seperti suruhan orang tua, sekolah favorit atau ikut teman. Sebagian lainnya mungkin tidak benar-benar tahu harus melanjutkan ke mana.
Nah, untuk membantu pertanyaan sederhana itu, ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu 5 perbedaan SMA atau SMK berikut ini.
SMK lebih mengedepankan praktik dibanding SMA
Kalau di SMA Anda akan lebih banyak belajar teori. Praktik tetap ada, tapi sangat sedikit jika dibandingkan dengan SMK yang lebih fokus pada praktik dibanding teori.Kalau Anda lebih suka praktik langsung dibanding belajar di kelas, SMK mungkin bisa jadi pilihan untuk pendidikan selanjutnya.
Jurusan SMK lebih kompleks
Antara SMA atau SMK memiliki banyak perbedaan, salah satunya adalah jurusannya. Kalau umumnya SMA terbagi menjadi tiga jurusan, yaitu Ilmu Pengetahuan Alam, Ilmu Pengetahuan Sosial, dan Ilmu Pengetahuan Bahasa. Sedangkan pada SMK jurusannya sangat banyak dan beragam, bahkan setiap sekolah memiliki jurusan berbeda-beda.
Kalau Anda memiliki keahlian dan ingin mengasahnya, SMK adalah pilihan yang tepat. Anda bisa belajar satu bidang itu dengan fokus dan terarah. Seperti contoh Anda mahir memasak, jurusan Tata Boga adalahpilihan tepat. Tapi kalau tujuan Anda ingin kuliah, SMA bisa jadi pilihan.
SMA Mencakup Ilmu yang Lebih Luas
Kalau di SMK, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, ilmunya terfokus pada jurusan yang Anda pilih, sedangkan ilmu lain hanya dasarnya saja. Sedangkan untuk SMA membahas ilmu yang lebih luas dan beragam.
Oleh karena itu, lulusan SMA lebih condong melanjutkan ke perguruan tinggi, sedangkan SMK untuk dunia kerja dan usaha. Meski begitu, siswa SMK yang tetap bisa melanjutkan ke perguruan tinggi.Hanya saja pilihan jurusannya akan terbatas karena sejak SMK Anda sudah fokus pada satu jurusan. Tapi itu bisa jadi sisi positif, dengan begitu Anda memiliki modal ilmu kebih banyak saat kuliah dibanding kawan jurusan Anda yang lulusan SMA.
Lulus SMK Bisa Langsung Kerja
Ini adalah salah satu kelebihan yang membuat banyak orang ingin masuk SMK. Kuliah bisa, kerja pun bisa karena telah diberi skill secara teori dan praktik langsung. Dengan jurusan yang terfokus, seperti Tata Boga yang tadi dicontohkan, Anda sudah tahu harus bagaimana apabila ingin membuka bisnis kuliner. Masakan yang enak, cara meracik, atau membuat resep rahasia sendiri. Semua hal itu telah Anda pelajari dengan mendalam selama tiga tahun di SMK, hal yang tidak didapat di SMA.
Biaya SMK Lebih Besar
Banyak kelebihan SMK, tetapitidak sedikit juga biaya yang harus dikeluarkan,misalnyauntukkeperluan praktik. Berbeda dengan SMA yang lebih banyak menghabiskan waktu di kelas dengan teori dan soal-soal. Setiap pilihan tentu ada kekurangan dan kelebihannya masing-masing, itu tergantung dari sudut mana Anda memandang.
Nah, sudah tahu kan perbedaan. Jadi, apa Anda sudah menentukan pilihan untuk sekolah di SMA atau SMK? Setelah mengetahui beberapa perbedaan ini, ada baiknya untuk meminta saran orang tua dan pastikan itu adalah pilihan terbaik untuk masa depan. SMA atau SMK sama baiknya, yang terpenting adalah keinginan Anda untuk terus belajar.