Tanamkan Rasa Percaya Diri pada Anak, Banyak Manfaatnya!

Jessica,
0
Kursus Musik

Ada beragam cara yang bisa orang tua lakukan agar membangun rasa percaya diri anak sejak usia dini. Mulai dari membebaskannya memilih permainan favorit hingga mendorong ia agar menunjukkan bakatnya di hadapan orang lain. Karena itulah, tanamkan rasa percaya diri pada anak karena banyak manfaat yang bisa ia nikmati kelak.

Berikut beberapa manfaat yang bisa diperoleh bila orang tua telah mulai menanamkan rasa percaya diri pada anak sejak usia dini.

1. Tegas Menentukan Pilihan

Tegas pada Pilihan

Tegas pada Pilihan

Anak yang percaya diri akan tahu apa yang ia inginkan untuk hidupnya. Ketika sudah menentukan pilihan, biasanya mereka akan fokus memperjuangkan hal tersebut hingga tujuannya tercapai.

Ini sangat penting dalam perkembangan karakternya hingga usia dewasa kelak. Anak jarang bersikap plinplan atau hanya mengikuti tren semata. Ketika telah menanamkan rasa percaya diri pada anak, ia cenderung melakukan hal-hal berdasarkan kemampuan diri yang ia miliki.

2. Selalu Memiliki Semangat Positif

Positif

Positif

Memiliki semangat adalah salah satu hal yang sangat penting dalam menjalani kehidupan. Tanamkan percaya diri pada anak sejak usia dini agar ia selalu memiliki semangat positif. Tak dapat dimungkiri, sedari kecil anak akan dihadapkan dengan berbagai tantangan di dunia pendidikan maupun pergaulannya. Karena itu, semangat positif penting agar bisa mendorong sang anak untuk mencoba lagi bila mengalami kegagalan. Misalnya, anak belum berhasil mempresentasikan proyek ilmiahnya di sekolah, beri semangat dan dorong ia untuk selalu percaya diri agar proyek berikutnya bisa berhasil.

3. Dapat Menghilangkan Rasa Takut

Tidak Takut

Tidak Takut

Rasa takut merupakan salah satu penghalang ketika seseorang ingin mengembangkan dirinya. Ketika rasa takut berlebihan sudah mengusai anak, ia ingin berada terus-terusan dalam zona nyaman. Misalnya ketika hendak masuk sekolah baru, ia ingin terus ditemani hingga sekolah berakhir. Tentu ini sangat merugikan bagi perkembangan anak dan juga untuk orang tua. Karena itu, mulailah tanamkan rasa percaya diri pada anak agar ia berani mencoba hal-hal baru.

Ketika berani mencoba hal-hal baru, nantinya si kecil akan selalu terpacu untuk menerima tantangan baru dan belajar mengembangkan diri. Misalnya diberi tanggung jawab untuk menjadi ketua kelas atau mewakili sekolah dalam lomba bertutur.

4. Memperbesar Peluang Karier

Peluang Karier

Peluang Karier

Siapa bilang karier baru akan dibangun saat mulai bekerja di kantor? Sejak usia dini, para orang tua telah dapat membantu anak untuk memperbesar peluang karier mereka di masa depan. Ketika orang tua telah menanamkan rasa percaya diri, anak akan lebih berani membuka diri dan mencoba hal-hal baru yang positif. Kebiasaan tersebut dapat dibawanya hingga dewasa. Ia akan berhasil dalam bidang yang dikuasainya. Bukan tidak mungkin ia akan mendapatkan kepercayaan untuk melakukan tanggung jawab yang lebih besar.

Misalnya sedari kecil tertarik dengan bidang seni, Anda bisa memotivasi si kecil untuk serius melakoninya. Berikan fasilitas pendukung yang memadai karena berkarier dalam bidang seni pun juga menjanjikan secara finansial.

5. Sehat Secara Fisik dan Mental

Anak Sehat

Anak Sehat

Anak yang memiliki rasa percaya diri secara fisik maupun mental akan memiliki kesehatan yang baik. Karena percaya diri, anak jarang memiliki rasa khawatir berlebihan yang dapat berpengaruh pada kesehatan fisik serta mentalnya. Meskipun dalam masa bermain, anak juga rentan mengalami stres. Misalnya tekanan lingkungan dan teman sebayanya ketika ia gagal melakukan sesuatu. Karena itu, rasa percaya diri harus selalu dipupuk.

Tanamkan rasa percaya diri pada anak dan lima manfaat di atas dapat dirasakan oleh orang tua. Meskipun Anda adalah orang tua yang bekerja, jangan lupa luangkan waktu bagi anak. Mulai dari menyediakan waktu untuk mendengar ceritanya hingga memberi motivasi dalam setiap aktivitasnya. Berkaca pada manfaatnya, tak ada salahnya Anda mulai mencoba!

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Be the first to write a comment.

Your feedback

× Available Space for Lease